SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA - LuqmanPEDIA

Popular Posts

SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA

Tersenyum ` SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA | LuqmanPEDIA | pedialuqman.blogspot.com
Images by LuqmanPEDIA©
Hallo Sobat LuqmanPEDIA, berapa kali melakukan senyum kepada orang yang sobat kenal ?
Tentu sobat pemudabaik adalah orang yang murah senyum bukan ? dan pasti nya iya donk !

Ketika kita tersenyum berbagi senyuman kepada orang lain, tentu mereka akan membalas dengan senyuman. Bercerita dengan senyum mereka akan tampak berpikir bahwa kita lah orang yang murah senyum dan mendengarkan saat mereka berbicara dengan muka senyum, artinya diri kitalah orang yang benar-benar menghargai dan menghormati saat mereka berbicara.

Buktikanlah bahwa kita orang-orang yang mampu membuat hidup kita sehingga penuh dengan makna.

Dengan melakukan 3 hal ini : Salam, Senyum, Sapa.

Jika bertemu dengan teman kita dijalan atau dimana pun berada gunakan sifat ini.
Dengan menyapa seseorang membuktikan bahwa itu adalah suatu bentuk untuk mempererat silaturrahmi kepada sesama. Agar hubungan tersebut tetap masih ada. Kita sudah tau bahwa senyum itu gratis.

Kita tak perlu mengeluarkan uang untuk hanya tersenyum. Sebuah senyuman yang memiliki banyak makna dan manfaat yang dalam. Meskipun senyum nya hanya sekejap saja, yang mana senyuman menjadikan sebuah kenangan yang berlangsung selama nya.

Dengan senyum kita dapat menciptakan kebahagiaan sekitar lingkungan kita. Yang awalnya gelisah pun bisa ditenangkan dengan senyuman yang dapat mendatangkan keceriaan serta munculnya suasana kegembiraan bagi mereka yang sedih.


Senyummu yang tulus pada orang lain adalah suatu ibadah. Yang mampu merubah semua orang agar ceria, karena dengan senyum akan membuka pintu kebahagiaan.

Tersenyum bukan berarti hidup kita telah sempurna, Ini hanya cara kita bersyukur untuk menikmati hidup. Karena seperti apapun hidup ini kita harus tetap bersyukur.
Senyuman yang tulus bernilai seribu kebaikan. Meskipun kita sedang didekati oleh berbagai masalah, biarkan bibir ini untuk tetap bisa menebar senyum kepada semua orang.

Bahwasannya senyum sebuah media yang paling hebat dalam membangun sebuah hubungan baik dengan orang lain. Jika sobat pemudabaik ingin terlihat baik, maka tunjukkan senyuman kepada orang-orang yang sobat kenal di lingkungan sobat.

Lihatlah bapak-bapak becak yang bekerja keras untuk menghidupi keluarga nya, panas-panas an, hujan-hujan an, tapi tak pernah lupa untuk berbagi senyum kepada para penumpang nya. Sebuah Perpisahan yang terasa hangat yang selalu diiringi oleh senyuman.

Senyuman mampu memberi energi optimis, mampu memberikan semangat dan juga ketenangan hati yang luar biasa dalam menjalani hidup ini. Tersenyum ketika kita mendapat kabar baik itu sudah biasa. Namun ada yang lebih luar biasa lagi ketika sobat mendapat musibah atau sesuatu yang buruk, tapi tetap bisa memberikan sebuah senyuman.

Semua orang berhak memberikan senyuman, karena senyuman adalah asset paling berharga dari tiap manusia. Yang mampu memberikan keuntungan untuk diri sendiri dan juga orang lain.
Bagaimanapun keadaanmu, teruslah untuk berusaha selalu tersenyum kepada orang lain sehingga nantinya mereka bisa lebih merasakan bahagia dengan ramahnya yang kamu berikan pada nya.

Berkumpul dan duduklah bersama orang-orang yang selalu membuat diri kita tertawa itu adalah hal yang sangat menyenangkan. Merekalah yang membuat hari-hari kita ini penuh makna. Yang mana kebahagiaan yang selalu bisa kita rasakan kapan saja saat berjumpa dengan mereka.

Hidupmu akan mendapatkan suasana yang nyaman ketika dirimu bersama dengan orang-orang yang begitu peduli terhadapmu. Janganlah berpikir negatif ketika orang sudah berusaha membuatmu tersenyum dihari dimana dirimu banyak beban yang kau hadapi.

Berterima kasih lah pada mereka yang hari hari nya mampu membuat kamu tersenyum lebar. Yang mampu membuatmu terus semangat dalam menjalankan segala aktivitas yang kamu jalani.

Begitulah Tentang: SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA. Semoga Bisa Bermanfaat untuk Anda semua. Jika ada hal yang ingin ditanyakan, Silahkan Berkomentar atau Hubungi Kami melalui kontak yang sudah di Sediakan DISINI. Dan Jika anda menyukai Artikel SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA, Silahkan Klik Tombol Share di bawah jika memang Artikel SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA, Bermanfaat bagi anda namun jangan Lupa untuk Mencantumkan Link Sumber nya. Tak Lengkap Rasanya Jika Kunjungan Anda di pedialuqman.blogspot.com Ini Tanpa Meninggalkan Komentar Yang Membangun dan Bermanfaat untuk Kemajuan Blog pedialuqman.blogspot.com, untuk Itu Silahkan Berikan Kritik dan Saran Pada Kotak Komentar di bawah. Terima kasih ..! Wassalamualaikum Wr.Wb

0 Response to "SENYUMAN yang membuat hidup penuh MAKNA"

Post a Comment

Kami memiliki kebijakan dalam berkomentar di blog ini :

- Dilarang promosi suatu barang
- Dilarang memasang link aktif di komentar
- Dilarang promosi iklan yang berbau judi, pornografi dan kekerasan
- Dilarang menulis komentar yang berisi sara atau cemuhan

Dukungan :

Jika menyukai dengan artikel blog kami, silahkan subscribe blog ini.

Atas

Tengah 1

Iklan Tengah Artikel 2

Bawah

Hubungi Kami